[REVIEW] GIZI SECRET OF SEAWEED
November 15, 2015
Assalamualaikum, bagaimana
keadaan kulitnya hari ini? Kalau aku lagi kering nih, karena kebanyakan pake
obat jerawat : ( biasalah, jerawat bulanan. Oya, sebenarnya aku mau bikin judul
Gizi Super Cream, tapi kali ini aku juga mau review facial foamnya. Akhirnya
aku pake judul Gizi Secret of Seaweed aja :D
Ini itu cream jadul usia 40 tahun
yang dulu aku pernah pake, yang masih jadul, kemasan pot, yang bau dan
warnyanya kadang gak menentu. Sampe ibuku ikutan pake juga. Tapi sayangnya
sempat ilang pas ganti ke formula baru ini. Aku gak bisa nemu satupun gizi lagi
pas itu, dengan terpaksa akhirnya aku ganti moisturizer deh. Tapi… hey!
Sekarang udah kembali yipppiiieeee~
Gizi sekarang juga punya tagline,
yaitu Kreasi Kecantikan Alami dan
meiliki keunggulan 4H. Herbal (7 komposisi herbal), Hitech (pake nano technology, jadi memudahkan cream
untuk menyerap ke kulit, Heritage (brand ini udah lahir tahun 1972 loh,
coba diitung umurnya udah berapa), dan Halal (buat yang beragama Islam
kayak aku penting nih).
Langsung masuk review yak.
Siap-siap keracunan. Awas.
Gizi Daily Nutrition Cream
(with SPF 18 and without SPF)
Bentar, sebelum aku review aku
mau nunjukin, di box-nya itu sebelum dibuka ada sealnya. Jadi kita bisa tau itu
masih baru atau gak. Kayak gini fotonya.
Kemasan Depan
Ada yang ini dilegkapi SPF 18,
ada yang nggak. Yang nggak ada SPFnya bisa kalian gunakan buat cream malam.
Jadi pas pagi kulit menjadi glowing dan sehat.
Samping kanan kemasan
ada info bahwa 100% terdiri dari herbal, menggunakan nano technology, dan
disarankan untuk disimpan di bawah suhu 25o C, yaaa di suhu kamar
gitulah. Ini untuk SPF 18 dan tanpa SPF sama saja ya keterangannya.
Belakang Kemasan
Yang aku suka di belakang kemasan ini, selain ada beberapa klaim juga ada penjelasan komposisi herbalnya. Jadi lumayan nambah ilmu :D
Samping Kiri Kemasan
Ini nih sisi yang paling penting karena menjelaskan tentang komposisi. Bisa dilihat
komposisi yang berwarna hijau, itu kandungan herbalnya, hampir semuanya ada di
urutan teratas, yang artinya tidak hanya sekedar tambahan, tapi memang
benar-benar bahan utama. No silicone, no paraben, no hydroquinone, no mineral
oil dan no colorant. Aku yakin ini yang
bikin kalian keracunan. Yaitu komposisinya.
with spf
without spf
Bawah Kemasan
Terdapat informasi harga, dan masa exp. Yang
harganya Rp. 40.000 itu ada SPF 18, yang Rp. 35.000 tanpa SPF.
Sekarang membahas kemasan tube-nya ya.
Kemasan yang sekarang ini menggunakan model tube, jadi bakal
lebih higenis, gak perlu colek-colek lagi. Tube-nya pegang-able, traveling-able (maafkan bahasa yang rancu ini).
Keterangan dibalik kemasan cuman ada klaim dan
keterangannya, info yang lebih lengkap ada di box.
Mulut botolnya gak begitu lebar, jadi bisa mengontrol mau
pake seberapa.
Yang diatas itu tanpa SPF terlihat lebih encer jadi gampang
dibaurkan, putihnya gak begitu pekat. Sedangkan yang bawah dengan SPF 18, lebih
pekat, teksturnya keset gitu, dan putihnya pekat. Bikin whitecash gak ya?
Nggak dong, gak ada kesan whitecash sama sekali. Hasil akhirnya
hampir sama, bedanya yang sama SPF terlihat lebih glowing. Tapi yang tanpa SPF
jadi cantik effortlessly :D
Apa
benar-benar menyerap ke kulit? Yup, tentu, cuman karena yang ada SPF 18nya
lebih pekat dan keset jadi rada tricky pakenya. Kalau aku pake metode
tabok-tabok. Creamnya taruh di bagian ujung jari, baurkan di tangan satunya
trus tabok-tabok (baca: tepuk pelan-pelan) ke wajah, ala drama korea gitu.
Gizi yang
baru sekarang lebih cocok buat kulit kering dan kombinasi. Kalau buat kulit
berminyak juga bisa tetep pake kok, tapi tipis aja, dan pake metode tabok-tabok.
Habis itu di set pake powder, tadaaahhh~ aman deh.
Gizi Daily Natural
Lightening Foam
Sekarang aku mau membahas yang daily face washnya,
kemasannya gendut-imut, dan didominasi warna ijo ala Gizi. Buat facial washnya
ada 5 bahan alami yang menyertai. Ini facial washnya mild, cocok buat yang
punya kulit sensitif.
Yang paling menarik bagiku ini klaimnya yang mencegah kusam,
munculnya tanda flek hitam, dan kemerahan. Kemerahan? Semoga cocok, karena dosa
mukaku kebanyakan kemerahan sih.
Bentuk botolnya flipflop dan lubangnya pas, jadi bisa ngukur
seberapa banyak yang mau kita gunakan.
Ini bentuk facial washnya, teksturnya creamy dan foamy (?)
kelihatan banget kalau ini mild.
Ini dia pas udah aku kasih air dan gosok-gosok, enak banget,
sungguh, gak berbusa memang, jadi kalau di aku rada boros pakenya. Kenapa enak?
Karena gak bikin kering tapi gak ada efek licinnya, aku sukaaaaa banget sama
facial wash yang kayak gini. Gak heran kalau mereka juga klaim mencegah
kemerahan. Karena yang hasilnya licin itu bikin kemerahanku tambah merah.
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Yup, itu dia review Gizi ala aku.
Ada yang masih susah menemukan? Aku aja yang di kota, Surabaya, masih susah.
Pernah nemu, cuman aku gak beli, trus minggu besoknya aku balik lagi buat beli
eh… udah habis. Trus restocknya lama pula. Untungnya, sekarang udah bisa
melayani via online di www.giziindonesia.co.id
Aku tetap percaya dan suka sama
gizi ini, bagus buat perawatan kulit wajah. Asli Indonesia pula.
Kesimpulan secara umum:
+Mudah menyerap
+Lembab, bikin efek glowing
+Produk alami!
+Produk asli Indonesia
+cocok untuk kulit kering dan
kombinasi
-susah nemunya, eh tapi kan bisa
beli online :D
-kalau ada di toko cepet habis.
Salam sehat ayu alamiah!
0 comments