[REVIEW] V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

Agustus 02, 2017

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

Serum, dari dulu kalau pakai serum kekhawatiran yang pertama adalah terlalu lembab dan membuat jerawatan. Apalagi kalau ditumpuk-tumpuk skincare lain. Takutnya malah gak maksimal kalau kebanyakan skincare.

Lalu aku dikenalin sama V 10 Plus untuk serumnya, aku dikenalkan pada Acne Series. Seneng banget bisa nyobain yang sesuai dengan jenis kulitku. Kalau kalian mau tau V 10 Plus Water Based Peeling dan pengenalannya klik ini ya.

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

Gak cuman Acne kok, ada Hydrating, Anti-Aging, Whitening dan Sensitive series. Banyak kan? Jadi bisa disesuaikan dengan kebutuhan kalian. Aku sendiri justru kepo kalau aku campur dengan yang lain gimana ya? Biocell mungkin atau Vitamin A?

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

Ini dia penjelasan singkat dari tiap-tiap serum. Lalu kepingin yang Biocell dan Vitamin A, kayaknya masih masuk untuk permasalahan kulitku huhuhu. Eh tapi ceramide juga bagus sih.... (mulai galau). Kalau kalian ingin yang mana?

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

Untuk V 10 Plus Acne Treatment Series sendiri ada 3 serum, yang sangat-sangat membantu menghikangkan jerawat.

V 10 Plus Vitamin C Serum untuk mengecilkan pori
V 10 Plus Licorice Serum untuk iritasi dan peradangan kulit 
V 10 Plus  Pycnogenol Serum untuk antioksidan


V 10 Plus Serum ini tidak mengandung paraben, tanpa pewarna buatan, tambahan pewangi, dan hasilnya nampak pada hari kesepuluh. Hmmmm menarik........

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

Bahan-bahannya sama seperti peeling-nya, sederhana, dan memang fokus ke satu bahan. Jadi hasilnya akan maksimal di kulit kita.

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

Lanjut ke cara pemakaian, pastikan wajah kalian bersih dulu ya, boleh setelah peeling boleh juga setelah menggunakan facial wash kalian. Tap tap dengan handuk untuk memastikan wajah kalian kering.

Lalu setiap serum, gunakan hanya satu tetes saja, yup, satu tetes. Satu tetes dari vitamin c, satu tetes dari licorice dan satu tetes dari pycnogenol. Lau tap tap lagi menggunakan telapak tangan kalian sambil ditekan pelan-pelan.

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

Dari kiri ke kanan

V 10 Plus Vitamin C Serum - V 10 Plus Licorice Serum - V 10 Plus  Pycnogenol Serum

Yang paling encer Vitamin C, untuk Licorice dan Pycnogenol masih kental dan gampang membuat satu tetes. Kalau Vitamin C kadang keblabasan, jadi kebanyakan, tapi gppa toh dipakai kulit sendiri (berusaha menghibur).

Jadi saranku untuk vitamin Cnya, pelan-pelan aja, miringin dulu, lubang menghadap ke bawah, jangan dipencet, kalau belum keluar tekan dikit, dikit aja. Nanti bakal netes.

Kalau Licorice dan Pycnogenol ditekan pelan, nanti bakal keluar dan bisa netes, satu tetes. Karena lebih kental dari Vitamin C.

Untuk Pycnogenol ada sedikit hint (kayak lipstick aja) warna kemerahan, tapi dia transparant. Untuk yang lainnya benar-benar bening.

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

Kalau kalian perhatikan, kulit atasku terlihat kering kan? Mengenaskan gitu. Coba lihat setelah aku oles-oles manja menggunakan V 10 Plus Acne Treatment Series Serum jadi bahagia lembab.

Aku baru kali ini menggunakan serum dan merasa lembabnya itu pas. Alias lembab, kenyal, tapi gak membuat wajahku kayak minyakan, karena pada dasarnya kulitku gak dehidrasi. Jadi merasa aman gitu selama menggunakan ini, karena aku gak takut lagi minyak atau residu serum akan membanjiri wajahku.

Selama aku memakai ini, sekitar 2 mingguan, tidak ada masalah, seperti gatel, perih, merah. Ada muncul satu jerawat, tapi wajar, kenapa? Karena sudah periode hormon bergejolak lagi. Itupun satu, yesssss, satu. Padahal biasanya tiga. Perbandingan yang sangat signifikan kan ya?

Lalu selama menggunakan V 10 Plus Acne Treatment Series Serum pada satu kecil jerawat period ku, jerawatnya mengering dalam 3 hari. Gak ada acara semakin tambah bengkak, tambah merah, nyeri. Gak ada.

OYA OYA, aku dipuji dong sama seniorku "Wajahmu bersihan ya Lim, tumben gak ada bekas jerawat" KYAAAA, tapi seniornya biasa sih, jadi yaudah biasa aja. Cuman heboh kalau ternyata memang kulitku membaik dan bertambah sehat.

Kesimpulan:
+ Water based
+ Light, meskipun ini serum tapi ini ringan
+ Kelembabannya cocok di kulit wajahku
+ Menyamarkan noda hitam
+ Mengurangi musuh utamaku: redness

+ - Harga sesuai kualitas (Harga: Rp. 198.000)

Susah ditemukan, tapi kalian bisa membelinya secara online

Kalian bisa mencari infonya di:





Happy Healthy Skin!

Terima kasih V 10 Plus sudah diberikan kesempatan untuk mencoba!

V 10 Plus Acne Treatment Series Serum

You Might Also Like

1 comments

  1. aku pake ini juga dan sukak hasilnya karena di aku cucookk

    kaniarda.blogspot.com

    BalasHapus